Setelah melaksanakan Ujian Nasional 2015, dan Berdasarkan Hasil Pengumuman Ujian Nasional tahun 2015 siswa-siswi SMK Islamic Centre Baiturrahman dinyatakan lulus 100 %. Untuk melepas siswa kelas XII setelah pengumuman kelulusan, Sekolah mengadakan acara Akhirussanah dan Pelepasan Siswa Kelas XII Perbankan Syariah dan Teknik Komputer Jaringan pada tanggal 23 Mei 2015.
Acara ini dihadiri oleh Pengurus YPKPI Masjid Raya Baiturrahman Semarang, Kepala Dinas Pendidikan Kota Semarang, Dunia usaha dan Dunia Industri seperti Bank BTN Syariah Semarang, PT. Sukses Cahaya Buana, Kepala Sekolah dan Wakil Kepala Sekolah, Bapak / Ibu Guru dan Karyawan, Siswa Kelas XII dan Orang Tua / Wali dan diliput oleh TVRI.
Disela-sela acara pelepasan, diumumkan Siswa Kelas XII yang telah mengikuti rekruitmen di SMK Islamic Centre Baiturrahman Semarang dan diterima di perusahaan.